Ustad Maulana: Sayur Nanas Rasanya Enak

LAMPUNG BARAT-Kemunculan pertama Ustad M. Nur Maulana atau yang kerap disapa Ustad Maulana itu begitu menghebohkan masyarakat, karena gaya ceramahnya yang segar dan sedikit lebih banyak komedinya.

Ustadz Maulana memang sejak kecil memiliki kecintaan dalam dunia dakwah Islam dan terkenal saat mengisi acara “Islam Itu Indah” di salah satu TV nasional.

Popularitasnya tersebut, yang menjadi daya tarik masyarakat untuk menghadiri pengajian akbar sekaligus peresmian Masjid Al-Mansur di Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balik Bukit Kabupaten Lampung Barat (Lambar), Sabtu (12/03/2022).

Ustad Maulana mengatakan, sangat bersyukur dapat menghadiri tablig akbar dan peresmian Masjid Al-Mansyur di Pasar Liwa. Bahkan, berkeinginan untuk datang kembali ke Kabupaten Lambar.

“Saya dari Jakarta, bersyukur dapat hadir dalam tablig akbar sekaligus peresmian Majid Al-Mansyur yang dilakukan langsung oleh Bupati Lambar, Parosil Mabsus. Saya juga berkeinginan, dan mudah-mudahan bisa datang kembali ke Kabupaten Lambar,” ujarnya.

Ia juga menyempaikan kesannya pada saat pertama kali makan-makanan daerah Liwa yakni, sayur nanas atau yang biasa disebut masyarakat setempat ‘gulai nyanyas’.

“Baru kali ini, saya makan sayur nanas dan rasanya memang enak. Mudah-mudahan, saya bisa datang kembali ke Lambar, dan makan sayur nanas ini,” kata Ustad Maulana sembari menutup mulut dengan sorbannya. (Riyan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *